- Back to Home »
- Seminar Nasional »
- Pembicara
Posted by : Mahapropesi
Selasa, 16 Juli 2013
Berikut ini sedikit profil mengenai pembicara dari seminar nasional SMART UPI 2013
Antonio Syafii
Merupakan pakar ekonomi islam, yang lulusan
dari Doktoral dalam Micro Finance dari
University of Melbourne (2004), Master of Economics dari International Islamic
University Malaysia (1992), Sarjana Syariah dari University of Jordan (1990).
Visiting research di Al-Azhar University Cairo dan Oxford University, Inggris.
Yang pada saat ini menjabat sebagai Ketua Sekolah Tinggi Ekonomi Islam (STEI)
TAZKIA. sebagai Advisor/Dewan Pengawas di Bank –bank Syariah. Melalui Batasa
Tazkia Consulting, Antonio telah membantu penumbuhan lebih dari 14 Unit Usaha
Perbankan Syariah dan 7 asuransi syariah serta melatih lebih dari 6000 praktisi
keuangan. Saat ini Antonio diamanati sebagai Komite Perbankan Syariah pada Bank
Indonesia, Shariah Advisory Council Bank Sentral Malaysia, serta Global Shariah
Board al- Mawarid DUBAI.
Syarif Hasan
Seorang politisi Indonesia yang menjadi Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia pada Kabinet Indonesia Bersatu II. Ia menjabat anggota Komisi XI dan Panitia Anggaran DPR pada periode 2004-2009. Beliau eraih gelar Magister Business Administration dari California State University.
Zaenal Aripin
Menjabat Direktur bank
bjb sejak tahun 2011. Menyelesaikan pendidikan Doktor di bidang Ekonomi dari
Universitas Padjadjaran, Bandung pada tahun 2006.Jabatan lain yang pernah
dipegang,seperti: Pemimpin Divisi Perencanaan Strategis bank bjb (2010 -
2011);Ketua Program Management Office (2009 - 2010); Pemimpin bank bjb Cabang
Cianjur (Januari 2009 - Desember 2009); Pemimpin bank bjb Cabang Palabuhan Ratu
(2008 - 2009).


